Skripsi
Analisis Novel Moga Bunda Disayang Allah Karya Tere liye Ditinjau dari Psikologi Sastra
ABSTRAK
Rasyono. 2019. Analisis Novel Moga Bunda Disayang Allah Karya Tere Liye
Ditinjau Dari Psikologi Sastra. Skripsi. Fakultas Ilmu Budaya.
Jurusan Sastra Indonesia. Program Studi Sastra Indonesia.
Pembimbing: (I) Dr. H. Mursalim, M. Hum, (II) Drs. Syaiful Arifin,
M. Hum.
Penulis mengambil salah satu karya Tere-Liye yang akan dibahas
dalam penelitian ini yaitu berjudul “Analisis Novel “Moga Bunda Disayang
Allah” karya Tere Liye ditinjau dari psikologi sastra. Novel ini menceritakan
tentang sebuah keluarga yang kaya raya dan seorang putri yang serba
kekurangan dengan matanya yang buta, telinga yang tuli, dan bisu, hanya bisa
merasakan.
Oleh karena itu, penulis ingin mengetahui lebih dalam psikologi yang
terkandung dalam novel Moga Bunda Disayang Allah karya Tere Liye. Berkat
dari permasalahan tersebut penulis ingin mengenalkan kepada pembaca atau
masyarakat luas bahwa novel bukan hanya sekedar untuk dibaca begitu saja
ataupun hanya sebagai hiburan belaka, tetapi novel memiliki makna atau
kandungan yang sangat dalam melalui isi kandungan novel tersebut. Novel
juga dapat dijadikan sebagai acuan dalam menyelesaikan sebuah permasalahan
yang sedang dialami oleh pengarang.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan unsur struktur novel
Moga Bunda Disayang Allah karya Tere Liye dan mendekripsikan kejiwaan
tokoh utama. Metode yang digunakan dalam metode penelitian ini adalah
metode deskriptif, yaitu suatu penelitian yang bersifat hanya menggambarkan
atau memaparkan hasil penelitian secara sistematis yang dimulai dengan
pemilihan dan penentuan data, meneliti, menentukan identitas dan gambaran
tokoh psikologi sastra.
Dalam pengumpulan data menggunakan teknik pengundaraan naskah
sebagai sumber data penelitian. Untuk mendapatkan data tersebut digunakan
teknik kepustakaan, klasifikasi, membaca, mencatat, dan simak catat,
kemudian tokoh-tokoh yang ada di dalam diklasifikasikan berdasarkan jenis-
jenis tokoh dan mendeskripsikan gambaran psikologi sastra.
Hasil dari penelitian yang penulis lakukan menunjukan bahwa novel Moga
Bunda Disayang Allah dapat kita temukan berbagai unsure struktur melalui
kisah cerita yang ada dalam novel Moga Bunda Disayang Allah, terdapat
beberapa aspek teperamen ( Sanguinis ),temperamen ( Melancholis
),temperamen ( Chorelis ),dan temperamen ( Plegmatis).Novel Moga Bunda
Disayang Allah yang hadir sebagai novel yang sudah dibukukan lebih cocok
sebagai gambaran atas nikmat yang diberikan Tuhan kepada hambanya.
Kata Kunci :Psikologi Sastra, Novel
1114015004 | 011.75 | REFERENSI FIB | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain